Lihatlah betapa kecilnya diri kita saat memandang alam semesta ini. Karya penciptaan Tuhan ini sungguh sangat luar biasa. Kita harus selalu bersyukur kepada-Nya dan melepaskan segala keangkuhan dan kesombongan yang melekat pada diri kita. Menghormati sesama manusia, memanusiakan manusia, menjaga keseimbangan alam dan memelihara lingkungan untuk keberlangsungan hidup semua makhluk di muka Bumi.
Tata surya terdiri dari Matahari sebagai pusatnya, 8 planet yaitu Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus, Satelit, Komet, Meteor, serta Asteroid.
Lokasi tata surya kita berada di tepi Galaksi Bima Sakti.
Setiap planet mengelilingi Matahari pada orbitnya (garis edar) masing-masing. Matahari termasuk bintang karena mampu memancarkan cahayanya sendiri. Planet tidak termasuk bintang karena tidak memancarkan cahanya sendiri.
Rotasi planet adalah perputaran planet pada sumbunya sendiri
Kala rotasi adalah waktu yang dibutuhkan oleh sebuah planet untuk berputar mengelilingi sumbunya sendiri selama satu putaran penuh.
Revolusi planet adalah perputaran planet terhadap Matahari
Kala revolusi adalah waktu yang dibutuhkan oleh sebuah planet untuk mengelilingi Matahari selama satu kali orbit.
Delapan Planet dalam Tata Surya
1 \(\color{blue} \textbf {Merkurius}\)
Merkurius merupakan planet terkecil dalam tata surya kita dan paling dekat dengan Matahari.
Merkurius tidak memiliki satelit.
Kala rotasi Merkurius (1 hari Bumi) = 59 hari.
Kala revolusi Merkurius (1 tahun Bumi) = 88 hari.
Merkurius adalah planet tercepat dalam mengelilingi Matahari dibandingkan dengan planet-planet yang lain.
Merkurius sering disebut bintang fajar (sering muncul pada waktu fajar saat Matahari terbit).
2 \(\color{blue} \textbf {Venus}\)
Venus berotasi sangat lambat ke arah yang berlawanan dari kebanyakan planet.
Venus tidak memiliki satelit.
Kala rotasi Venus (1 hari Bumi) = 243 hari.
Kala revolusi Venus (1 tahun Bumi) = 225 hari.
Merkurius sering disebut bintang fajar dan juga bintang senja.
3 \(\color{blue} \textbf {Bumi}\)Bumi memiliki satu buah satelit yaitu Bulan.
Kala rotasi Bumi = 1 hari (24 jam)
Kala revolusi Bumi = 1 tahun (365,25 hari)
Akibat rotasi Bumi:
- Terjadinya siang dan malam
- Adanya perbedaan waktu
- Gerak semu harian Matahari
Akibat revolusi Bumi:
- Perbedaan lamanya siang dan malam
- Perubahan musim
- Gerak semu tahunan Matahari
- Perubahan rasi bintang
Planet Mars dijuluki Planet Merah
Warna merah pada Mars karena tanah di sana banyak mengandung mineral besi yang teroksidasi atau berkarat.
Mars memiliki satelit yang bernama Phobos dan Deimos
Kala rotasi Mars = 24,6 jam
Kala revolusi Mars = 687 hari
5 \(\color{blue} \textbf {Jupiter}\)Jupiter merupakan planet terbesar di dalam tata surya kita dan memiliki banyak setelit.
Kala rotasi Jupiter = 9 jam 55 menit
Kala revolusi Jupiter = 11 tahun 315 hari
6 \(\color{blue} \textbf {Saturnus}\)Planet Saturnus memiliki cincin yang megah, sebagian besar tersusun dari kristal es.
Saturnus juga memiliki banyak satelit. Satelit terbesar yang berada di Saturnus bernama Titan.
Periode rotasi Saturnus = 10 jam 45 menit
Periode revolusi Saturnus = 29,5 tahun
7 \(\color{blue} \textbf {Uranus}\)Uranus merupakan planet terdingin di tata surya kita. Suhu di planet uranus mencapai -224,2°C.
Planet Uranus juga memiliki cincin.
Lima satelit terbesar di Uranus adalah Titania, Oberon, Ariel, Umbriel, dan Miranda.
Kala rotasi Uranus = 17 jam 15 menit
Kala revolusi Uranus = 84 tahun
8 \(\color{blue} \textbf {Neptunus}\)Nama satelit Neptunus adalah Triton
Kala rotasi Neptunus = 16 jam 6 menit
Kala revolusi Neptunus = 164,8 tahun