Latihan Elips 03

Soal 01

Tentukan titik fokus, titik puncak, eksentrisitas, persamaan direktris, panjang sumbu mayor dan minor dan panjang lactus rectum dari persamaan elips di bawah ini:

(A)  \(\dfrac{x^2}{81} + \dfrac{y^2}{36} = 1\)

(B)  \(x^2 + 9y^2 = 9\)

(C)  \(\dfrac{x^2}{16} + \dfrac{y^2}{49} = 1\)

 

Soal 02

Tentukan persamaan elips yang berpusat di O(0, 0) dengan:

(A)  Sebuah fokus di \((-24, 0)\) dan sebuah puncak di \((-25, 0)\)

(B)  Sebuah fokus di \((8, 0)\) dan panjang sumbu minor 12

(C)  Sebuah puncak di \((4, 0)\) dan panjang latus rectum 4,5

 

Soal 03

Tentukan persamaan elips yang berpusat di titik \((6, -1)\), salah satu titik fokusnya berada di \((0, -1)\) dan salah satu titik pucak mayor berada di \((16, -1)\)

 

Soal 04

Tentukan persamaan elips dengan eksentrisitas \(e = \dfrac{1}{2}\) dan berfokus di titik \((-1, 5)\) dan \((-1, -9)\)

 

Soal 05

Tentukan persamaan elips yang berpusat di titik \((3, 0)\), salah titik fokusnya \((3, 8)\) dan salah satu puncak mayornya berada di titik \((3, -17)\).

 

Soal 06

Tentukan koordinat titik fokus dan pusat elips \(6x^2 + 9y^2\:-\:24x\:-\:54y + 51 = 0\)

 

Soal 07

Sebuah elips berpusat di titik \((4, -1)\), salah satu fokusnya mempunyai koordinat \((1, -1)\), dan elips tersebut melalui titik \((8, 0)\). Tentukan persamaan elips tersebut!